VIDEO: Dakwah Terakhir Zainuddin

VIDEO: Dakwah Terakhir Zainuddin

Zainuddin menyoroti kepemimpinan bangsa yang dinilainya lemah dalam pemberantasan korupsi.


KH Zainuddin MZ wafat 


Atjeh-HorizonDa'i Sejuta Umat, Zainuddin MZ meninggal dunia dalam usia 58 tahun. Zainuddin yang seminggu belakangan mengeluh kecapean, akhirnya meninggal dunia di Rumah Sakit Pusat Pertamina, Jakarta Selatan.
Sebelum meninggal, Zainuddin masih sempat mengisi acara ceramah rutin yang disiarkan langsung oleh TvOne. Minggu, 3 Juli 2011, adalah ceramah terakhir sang da'i dalam acara tersebut.
Dalam ceramahnya, Zainuddin menyoroti permasalahan yang dihadapi Bangsa Indonesia saat ini. Zainuddin, menyoroti kepemimpinan bangsa dalam pemberantasan korupsi. Menurut dia, seorang pemimpin harus tegas memberantas korupsi.
"Pemimpin harus punya nyali. Kalau badan doang gedhe, nyali kaga punya, bobo aja bobo," kata Zainuddin. Lihat video terakhir Zainuddin 


sumber: vivanews

Share this